Minggu, 29 Oktober 2023

Tugas Matkul Ilmu Komunikasi

 Berkata-Kata Yang Baik

Dalam berkomunikasi diharapkan bagi komunikan 
Memberikan informasi apa pun itu dengan perkataan yang baik banyak sekali ayat ayat yang menjelaskan mengenai anjuran untuk berkata-kata yang baik salah satu nya.

1.Q.S Al-ISRA:53

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَقُلْ لِّعِبَا دِيْ يَقُوْلُوا الَّتِيْ هِيَ اَحْسَنُ ۗ اِنَّ الشَّيْطٰنَ يَنْزَغُ بَيْنَهُمْ ۗ اِنَّ الشَّيْطٰنَ كَا نَ لِلْاِ نْسَا نِ عَدُوًّا مُّبِيْنًا

"Dan katakanlah kepada hamba-hamba-Ku, "Hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang lebih baik (benar). Sungguh, setan itu (selalu) menimbulkan perselisihan di antara mereka. Sungguh, setan adalah musuh yang nyata bagi manusia."
(QS. Al-Isra' 17: Ayat 53)

2.Q.S AL-FURQAN :63

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَعِبَا دُ الرَّحْمٰنِ الَّذِيْنَ يَمْشُوْنَ عَلَى الْاَ رْضِ هَوْنًا وَّاِذَا خَا طَبَهُمُ الْجٰهِلُوْنَ قَا لُوْا سَلٰمًا

"Adapun hamba-hamba Tuhan Yang Maha Pengasih itu adalah orang-orang yang berjalan di bumi dengan rendah hati dan apabila orang-orang bodoh menyapa mereka (dengan kata-kata yang menghina), mereka mengucapkan, "salam,"
(QS. Al-Furqan 25: Ayat 63).

Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah berbicara yang baik-baik atau diam.
(HR Al Bukhari)








Minggu, 08 Oktober 2023

Mata kuliah Ilmu Komunikasi mengenai Profil diri kita.

Mardayani VS Hanifa


Assallamuallaikum wr.wb teman-teman
Tau tidak mardayani? pasti gatau ya? jadi Mardayani itu nama Hanifa dulu waktu kecil teman teman, Hanifa lahir 26 Maret 2004 masih muda kok sekarang hehehe, jangan lupa ya teman-teman. sekarang umur hanifa 19 tahun dan sekarang hanifa meneruskan menuntut ilmu di perguruan tinggi Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Dumai dan alhamdulillah sekarang sudah menjalani sampai semester III dan sudah jelas itu sangat butuh proses yang panjang. sebelum nya Hanifa sekolah Sd di 005 Bukit nenas, dan di MTS Yamas Dumai yang dimana sekarang Alhamdulillah bisa mengabdi di sekolah Hanifa sebelumnya menjadi seorang Guru. kemudian di sekolah MA Al-Imam Abi Yazid Al-Basthomiy atau lebih dikenal Yazby. Hanifa tinggal disebuah daerah yang dikenal dengan BUNAS (Bukit Nenas) padahal disini itu tidak Ada Nenas tapi kenapa diberi nenas mungkin dahulu ada sejarah nya kali ya. Hanifa Memiliki Seorang Abang dan tidak memiliki seorang kakak tetapi alhamdulillah sekarang hanifa memiliki seorang abang, kakak, ayah dan ibu. 

Ngomong-ngomong Hanifa mau cerita sedikit kenapa nama Hanifa Di Ganti dari yang Mardayani tapi sekarang menjadi Hanifa, nah jadi teman-teman dulu ketika kecil umur 2 minggu Hanifa terkena penyakit sejenis cacar dan itu seluruh badan kecuali mata, dan ya sudah pasti itu semua membuat beban orang tua saya dan keluarga saya lain nya, tiap pagi, siang, malam yang bisa menangis Hanifa dan selama penyakit Hanifa tidak mengenal yang namanya baju bagus Yang Hanifa pakai yaitu Daun Pisang, karena teman-teman kalau Hanifa memakai baju itu luka-luka di badan Hanifa bisa nempel-nempel antara baju dan kulit nah kemudian solusinya ya itu tadi menggunakan daun pisang sebagan pengganti baju. kemudian Hanifa diobatkan oleh seorang kakek-kakek dan yang pasti beliau tau betul dengan penyakit itu tapi dengan satu syarat Hanifa harus diangkat menjadi anak nya untuk menyembuhkanya, dan akhirnya beliau asuh, beliau obatkan Hanifa serasa anak beliau sendiri dan alhamdulillah dengan izin Allah Hanifa bisa sembuh padahal teman-teman tau tidak ketika orang tua menceritakan kenangan itu semua mereka bilang begini "mamak bapak tidak putus asa untuk mengobatin adek, tapi mamak bapak juga insyaallah ikhlas kalau adek ga bisa bertahan dengan kondisi seperti itu nak, kondisi adek dulu ketika sakit itu antara hidup dan mati nak" mereka sambil menetes kan air mata, dan alhamdulillah nikmat allah yang allah berikan kepada kami begitu luar biasa sehingga mereka masih bisa melihat anak bungsu nya sekarang, mereka lah orangtua yang hebat dan sangat kuat dalam menghadapi masalah apa pun itu. Dan teman-teman tau tidak sampai sekarang Hanifa ingin bertemu dengan kakek yang sudah membantu mengobatin Hanifa kalau beliau masih ada tetapi kalau lah misal beliau sudah tidak ada Hanifa Ingin sekali berziarah ke makam beliau ingin mengucapkan terimaksih hanifa Karna sudi mengurus Hanifa dalam keadaan seperti itu dengan penuh kasih sayang. Hanifa ingin beliau tau ini lah Hanifa sekarang yang dulu beliau hanya melihat seorang Hanifa yang dalam keadaanYang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Harapan Hanifa bisa bertemu atau berziarah kepada beliau. Yaa itu sedikit profil Hanifa dan sedikit cerita kecil Hanfa dulu. 

Terima kasih untuk teman-teman yang sudi membaca dan semangat untuk Hanifa atau saya sendiri. sekian teman-teman sampai jumpa di cerita hanifa selanjutnya. Assallamuallaikum wr.wb.





Minggu, 01 Oktober 2023

Analisis Film Mohenjo Daro

 MOHENJO DARO (2016)

        Kisah seorang pemuda yang bekerja sebagai Petani yang tinggal bersama paman dan bibinya, yang bernama Sarman. Sarman ingin sekali pergi ke sebuah kota yaitu Mohenjo Daro, yang dimana Mohenjo Daro sebuah kerajaan yang di pimpin oleh seorang raja yang sangat kejam dan ia bernama Maham. Tekad Sarman ingin pergi ke Mohenjo Daro sangat lah kuat tiap malam Sarman melihat di mimpinya sebuah hewan yang berada di tepi lautan dengan mempunya satu tanduk hingga suatu hari paman dan bibi nya memberikan izin kepadanya. Sesampai disana Sarman dan Teman nya mereka segera berjualan dan suatu hari ketika mereka berdagang mereka melihat seorang perempuan yang mengenakan mahkota dan mereka diberi tahu bahwasanya ia anak dari pendeta Mohenjo Daro yang bernama chaani. Yang dimana membuat Sarman ingin mencari tahu mengenai puteri itu yang dimana kemudian mereka pergi ke kerajaan Mohenjo Daro dengan menyamar. Dan kemudian mereka bisa bertemu. Sarman merasa tidak asing dengan kota ini, suatu hari pengawal kerajaan turun untuk memberikan peringatan mengenai pajak yang naik kembali sehingga masyarakat merasa keberatan dan  yan hanya Sarman yang berani untuk berbicara. sehingga dari sini lah mulai terjadi pertempuran antara Sarman dan kerajaan. Sarman tidak lepas untuk mencari tahu lebih dalam mengenai Chaani yang dimana Sarman Dan Chaani juga sudah mulai timbul tanda-tanda cinta, suatu hari chaani pergi ke desa untuk bertemu sarman dengan menyamar seperti rakyat biasa dan akhirnya Chaani ketahuan yang kemudian diberi tahu oleh raja maham, maham yang mendengar itu langsung meminta ke pada pendeta bahwasanya putrinya yaitu Chaani di minta untuk menyelenggarakan pertunangan dengan moonja anak dari Raja Maham. Dan kemudian Sarman mendengar itu dan menyakin kan chaani untuk menolak nya, namun chaani tidak bisa semudah itu pertunangan ini adalah janji ketika ia masih kecil dari keluarga nya.yang kemudian terjadilah pertarungan antara Sarman dan Moonja. Dan Raja Maham meminta untuk Sarman mendapatkan hukuman Sarman diminta untuk mengalahkan Dua Algojo. Dan kemudian Sarman Mengajukan Persyaratan Kalau Sarman mampu mengalahkan Dua Algojo itu Maka Chaani bebaskan dari pertunangan nya dengan Moonja. Sampai pada hari ini pertarungan Sarman yang pada akhirnya Sarman yang memenagkan nya. Dan yaa jelas Moonja tidak terima dengan semua itu yang kemudian Moonja menyusun sebuah rencana untuk menyelinap untuk masuk ke kuil dengan niat membunuh Pendata dan Chaani, dan ya akhirnya terbunuh lah pendata yang kemudian Chaani melarikan diri dari kejaran Moonja di tengah-tengah itu kemudia datang lah Sarman untuk menyelamatkan Chaani, dan yang dimana akhirnya Moonja terbunuh. Namun Kisah ini belum selesai maka tersisa lah Maham yang bahkan istri nya membenci nya sekarang. Sebelum Maham Yang menjadi penguasa Mohenjo Daro Sebelum nya Adalah Ayah Sarman yang bernama Srujan Pada masa ia memerintah Mohenjo Daro sangat baik-baik saja kemudian Maham seorang ketua perdagangan menghasut seluruh majelis dan mereka percaya omongan Maham sehingga Maham bisa menjadi penguasa Mohenjo Daro. Dan Sarman mengetahui itu dari pendeta sebelum ia wafat, maka dari itu Sarman merasa tidak asing dengan kota ini. kembali ke masa sekarang kemudian, Sarman membongkar semua rencana busuk Maham kepada masyarakat dan sampai akhirnya tidak seorang pun yang membela dirinya, sampai akhirnya langit berubah menjadi gelap menandakan hujan besar turun yang dimana membuat perkiraan Sarman Hujan badai ini mempu memecahkan bendungan yang dibuat oleh maham untuk menghalangi air mengalir ke permukaan yang memang banyak menghasil kan emas. Dan yaa pada akhirnya hujan badai turun dan Maham ditinggalkan seorang diri di Kota Mahenjo daro tersebut, Sarman meminta masyarakat untuk membawa semua barang-barang mereka untuk meninggalkan kota itu dan Sarman menyusun Rencana dimana mereka akan menyebrang, Sarman membuat jembatan untuk mampu melewati laut yang lepas yang dimana disana tempat yang aman untuk mereka menghindar dari tsunami dari hujan badai ini, dengan membuat jajaran perahu sepanjang laut itu dan masyarakat bisa melewatinya dan pada akhirnya pecah bendugan itu yang membuat Kota Mohenjo Daro itu habis tenggelam, menghilang dari permukaan. menjadi bangunan yang berada didasar laut. ketika Sarman memandangi laut yang menelan Kota tersebut ia melihat seekor hewan bertanduk satu seperti di mimpinya selama ini. Maka begitulah cerita dari kerajaan Mohenjo Daro yang dimana memiliki ketersamaan dengan cerita Sebuah Atlantis Yang hilang. Apakah cerita ini memiliki keterkaitan? siapkah teman-teman untuk menelitinya?

Sedikit Tambahan bahwasanya ada yang mengatakan "Jika atlantis benar-benar ada hari ini dan ditemukan utuh dan berpenghuni, penduduknya mungkin akan mencoba membunuh dan memperbudak kita semua" kata feder, sedangkan dalam cerita Mohenjo Daro Penguasa mereka yaitu Maham telah melakukan seperti apa yang dikatakn feder namun perbedaan nya Penguasa Mohenjo daro yang memperlakukan begitu kepada penduduk nya. 

Lambat Laun Mari kita teliti lebih dalam.



Rabu, 27 September 2023

SANG GURU IDOLA KU

MEREKA SAMA NAMUN BERBEDA"

    Assallamualaikum teman-teman Hanifa, Bagaimana kabar teman-teman pembaca? jadi hari ini Hanifa bakal menulis sesuatu yang mengajak teman-teman semua Flashback ke masa-masa sekolah dulu mulai dari SD, SMP dan SMA. Teman-teman semuanya pasti dong memiliki kenangan yang sangat berharga pada masa-masa sekolah dulu yang dimana terkadang membuat hati ini, perasaan ini ingin rasanya kembali mengulang ke masa-masa itu. nah jadi teman-teman, Hanifa ingin bercerita tentang Sang Guru Idola ku, Padahal baru juga tema tetapi sudah kerasa perasaan rindu nya. Pertama Nifa ingin menunjukkan beberapa foto guru-guru Hanifa dari SD, SMP dan SMA.

  Nah foto yang pertama ini adalah guru-guru SD Hanifa teman-teman, untuk Hanifa Semua guru-guru yang mengajarkan Hanifa mereka semua Idola Hanifa, mereka memiliki cara mereka masing-masing dalam mendidik kami, mereka yang ingin melihat kesuksesan anak-anak didik mereka sehingga mereka memiliki cara tersendiri dalam menghadapi kami, mereka semua guru yang hebat, guru yang baik. Cerita sedikit dulu sekolah kami bisa dikatakan cukup menderita, kenapa begitu? dulu sekolah kami seperti tidak pantas untuk di pakai proses belajar mengajar tetapi kami memiliki guru-guru yang hebat mereka selalu mengatakan begini " anak-anak ibu anak-anak yang hebat kalau anak ibu ingin berhasil maka harus siap menghadapi rintangan yang akan terjadi" mereka selalu memberikan semangat kepada kami, mereka tau bagaimana cara mengembalikan semangat kami. Yang dimana akhirnya kami memiliki sekolah baru yang belum lama selesai dibangun kemudian kami pindah ke sekolah itu, tetapi penderitaan itu belum selesai, kami siswa siswi yang sudah kelas 6 pada waktu melaksanakan ujian akhir dengan menumpang ke sekolah lain dan itu tidak membuat semangat kami luntur dan yang pasti karena dorongan dari guru-guru hebat kami.

Kemudian foto yang kedua ini, guru-guru Hanifa yang di sekolah MTS Yamas Dumai. Disini banyak sekali kenangan bagi Hanifa disini Hanifa sangat beperan aktif dalam proses pembelajaran dalam proses kegiatan sekolah dan banyak lagi. Guru-guru di MTS ini sangat berjasa dalam membangun karakter anak-anak didik mereka. Salah satu nya bapak Marhalim, S.Ag selaku kepala sekolah MTS ini beliau tidak pernah yang nama nya bosan dalam hal mengingatkan dan mengingatkan selalu ada waktu untuk beliau menasehati kami semua dalam hal apapun selagi itu mengarah kepada masa depan kami nantinya. kemudian ada juga bapak Wuriyanto, S.pd beliau yang memiliki sifat yang tegas kepada kami semua namun beliau juga suka bercanda tau dengan kami. sehingga disamping beliau membentuk kami menjadi anak didik nya yang bertanggung jawab beliau juga paham bagaimana cara supaya kami tidak terbebani dalam pembentukan itu. Dan guru-guru yang lain juga masyaallah mereka dalam mendidik kami semua, tiga tahun bersama mereka menjadi suatu hal yang harus di syukuri. Dan teman-teman tau tidak, sekarang Hanifa bisa bergabung kembali dengan mereka tetapi dengan status yang berbeda bukan lagi seorang siswa, tetapi itu tidak menjadi halangan Hanifa untuk tetap hormat kepada guru-guru Hanifa, Guru ku tetap guru ku.

Nah untuk foto yang terakhir ini guru-guru Hanifa pada masa sekolah di Ponpes Al-Imam Abi Yazid Al-Basthomiy, teman-teman tau tidak betapa luar biasa nya mereka semua, jadi teman-teman Hanifa disini hanyalah murid pindahan yang dimana sebelum nya Hanifa sekolah di Ponpes Bidayatul Hidayah Rokan Hilir dan itu bertahan hanya sampai 1 semester karna ada kendala kemudian Hanifa pindah ke Ponpes Yazby lebih di kenal nya, dengan senang mereka menerima Hanifa tidak ada kata-kata membeda-bedakan ketika orang baru masuk kelingkungan pondok ini maka akan terasa sifat kekeluargaan nya, Hanifa juga heran kenapa bisa begitu rasanya sehingga mampu membuat hati yang sebelum nya merasa sudah putus asa karena satu mimpi sudah hilang namun berkat semangat teman-teman baru guru-guru baru rasa putus asa yang Hanifa rasakan itu hilang. Mereka berkata begini " Hanifa kalau Allah bilang bukan tempat kamu disana ya gimana pun cara kamu, kamu tetap tidak mendapatkan nya nak tapi ingat lagi allah sudah menyiapkan yang lebih untuk kamu" dan teman-teman tau tidak detik-detik menjelang tamat ada kegiatan perlombaan MTQ tingkat kecamatan dan Hanifa diberi amanah untuk mengikutinya dan alhamdulillah di detik-detik sebelum Hanifa meninggalkan pondok ini, ada sedikit yang mempu Hanifa berikan sebagai rasa terima kasih Hanifa kepada guru-guru dan sekolah Hanifa. Ucapan Syukur yang mampu Hanifa ucapkan.
 
Ini lah cerita singkat Perjalanan ketika Hanifa sekolah, Mereka semua Guru idola Hanifa, yang dimana Hanifa mampu mempelajari suatu hal bagi Hanifa belajar itu sangat sulit, melihat satu huruf di buku sangat memusingkan, kebingungan saat disuruh menulis, kesulitan saat menghitung angka-angka. Tapi sekarang hal yang sulit bagi kami dulu, kini terasa mudah. perjuangan Hanifa sampai sini tidak semudah yang dibayangkan, dulu Hanifa yang selalu membuat kesalahan kepada guru-guru Hanifa,tapi mereka hadapi dengan sabar, Hanifa yang pernah putus asa, namun mereka semangatin dengan senyuman mereka. Dan itu semua hanya mereka yang bisa. Ucapan terima kasih yang mampu Hanifa ucapkan kepada guru-guru Hanifa. Dan teman-teman tau tidak arti dari judul diatas, nah jadi ini, mereka sama dalam profesi mereka tetapi mereka memiliki perbedaan dalam membentuk pola fikir kami , menanamkan karakter baik dalam diri kami, mendidik kami untuk memiliki kemampuan berfikir yang luas.dan upaya membangun bagi kami sebuah psikomotorik yakni keterampilan dalam diri kami. Nah jadi ini lah sedikit cerita flashback pada zaman sekolah Hanifa. Semoga dimana pun teman-teman belajar hargailah guru karena apa teman-teman, menuntut ilmu itu mudah untuk dizaman sekarang tetapi yang sulit itu mencari keberkahan nya suatu ilmu tersebut, yang dimana salah satu penyebab tidah berkah nya ilmu yang kita pelajari adalah, minim nya adab kita kepada guru kita. Jadi untuk teman-teman mari perbaiki diri tanamkan sikap menghargai dan menghormati kepada siapa pun itu yang memang harus dihormati dan di hargai. 

Walau Garam tapi perlu
Garam kristal cap kaki lima
bertahun-tahun sudah berlalu
kenangan indah yang diterima

Terima kasih untuk teman-teman yang sudi membaca blog Hanifa. Sampai jumpa di cerita Hanifa selanjutnya. Assallamualaikum Teman-teman😊😊








Sabtu, 14 Januari 2023

Tugas Bahasa Indonesia

 Hati Butuh Asupan Gizi

   Di Era Milenial ini, anak-anak yang mau menuntut ilmu agama itu sudah berkurang contoh dari segi menuntut ilmu untuk mengaji atau membaca Al-Quran. Kalau tidak ada paksaan dari kedua orang tua maka kurang kesadaran mereka bahwasannya butuh nya ilmu itu bagi mereka. Tapi dengan adanya keterpaksaan dari orang tua mereka kemungkinan mampu membuat mereka menjadi sadar dan keterbiasaan mereka. 

   Kalau tidak di mulai sejak dini mereka diajarkan, maka akan sulit untuk mengajarkan nya ketika mereka sudak beranjak masa-masa remaja. Kenapa begitu ? Karena Pikiran Mereka sudah terpengaruh oleh kemajuan-kemajuan teknologi sekarang ini. Salah satu alasan yang membuat mereka malas untuk belajar mengaji. Maka dari itu marilah bimbing kepada mereka untuk melakukan hal-hal yang positif. "Ajarkan Anak Mengaji Bukan Menyanyi."

     Dari Jarir bin Abdullah Ra, Rasulullah saw bersabda:
"Siapa yang mempelopori /mengerjakan satu kebiasaan yang buruk dalam islam, maka dia mendapatkan dosa keburukan itu, dan dosa setiap orang yang melakukan keburukan itu karena ulahnya, tanpa dikurangi sedikitpun dosa mereka." (HR. Muslim)

   Kemudian dari Aisyah ra berkata, Rasulullah saw bersabda:
Orang yang membaca Al-Quran dan mahir dalam membacanya, maka ia akan bersama para malaikat utusan Allah yang mulia dan tunduk kepada nya, sedangkan orang yang membaca Al-Quran dengan terbata-bata dan merasa berat, maka ia akan mendapat dua pahala. (Muttafaq 'alaih)

   Ajarkan anak-anak untuk membaca Al-Quran. bimbinglah mereka untuk membaca nya, bacalah walau pun belum lancar.

   Anak-anak di sekolah dituntut harus memahami pembelajaran yang diberikan namun untuk yang seperti ini kenapa berbeda karena kurang nya pengertian mereka untuk mengarah kepada ilmu seperti ini. Ajarkan dari sekarang untuk Balance (seimbang) jadi mereka nantinya dapat dunia dan juga akhirat, kalau mereka paham dunia saja bagaimana akhirat nya kelak begitu. ini lah yang dikatakan Hati butuh asupan gizi.

   Semoga anak-anak kita nanti nya mampu membawa orang tua nya ke surga nya Allah swt. dengan ilmu-ilmu agama mereka Amiin.






Selasa, 29 November 2022

Binarku Ialah Ibu Bataraku Ialah Ayah


Binar ku Ialah Ibu Batara ku Ialah Ayah

Ibu dan Ayah itulah mereka yang mengatakan begini " kamu yang menjadi Harapan untuk mama Dan bapak". Mamak Dan Bapak Kalimat Pertama Yang diajarkan Sewaktu aku kecil. Waktu Kecil aku mengenal mereka ialah orang tua ku namun sekarang seketika aku beranjak dewasa orang tua ku yang aku kenal mereka lah Binar dan Batara ku. Ibu yang dulunya saya mengenal nya hanya seorang ibu tapi tidak untuk sekarang dia bisa jadi semua yang aku mau aku butuh kasih sayang seorang ibu, ibu mampu melakukan itu, ketika aku butuh teman untuk menceritakan keluh kesah ku yaa, ibu mampu melakukan itu. Ibu itu "Inilah Bidadari Untukmu" Tidak Salah ketika Ridho Allah tergantung dengan ridho orang tua. ini lah dia bidadari yang allah titipkan untuk ku. Ibu, ibarat aku capai  bintang dilangit nya allah, itu belum bernilai untuk membalas jasa mu. begitu besar nya jasa-jasa mu sampai sekarang engkau masih mengenal ku sebagai anak kecil mu begitu sayang nya engkau kepada kami. Namun inilah yang menajdi hutang bagi diriku bagaimana aku bisa membalas semua jasa-jasa orang tua ku. Ingatkah engkau penuh ku manja, izinkan saya membuat engkau bahagia. Ada yang akan kuberikan untuk mu nantinya,

Ayah ialah ini dia yang menjadi raja bagiku ketika dia mampu untuk mengatur keluarganya dengan arti menuntun kami kepada hal yang baik, dia mampu bekerja seharian untuk keluarganya setiap hari , engkau ajarkan aku arti perjuangan arti kesuksesan. Ayah, aku ingin engkau mengatakan "Ayah lelah, ayah butuh istirahat . tapi,  kata-kata itu yang engkau jaga dari kami pasti nya kan ?Pagi hingga malam itu lah beliau, yang sangat bertanggung jawab. Ayah dan ibu inilah kami tidaklah berasal dari kehidupan mewah namun ayah ku lah yang mampu bagaimana kita juga bisa mendapatkan seutuhnya. Ayah  "Aku Yang Ada Dihatimu". ayah mengajarkan ku "walaupun julukan anak bungsu ada pada dirimu tapi ingat lah ada orang tua yang selalu peduli dan mereka ingin impian mereka dikabulkan oleh si bungsu ini".

رَّبِّ اغْفِرْ لِي وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيراً

Doa inilah yang selalu aku sisipkan dalam sholat ku, untuk kedua orang tua ku  tunggu saya , saya akan membahagiakan mu dengan kemampuan ku, Tulisan ini tidak akan kelar kalau sudah menceritakan sosok seorang ayah dan ibu. begitu besar nya jasa-jasa engkau ayah dan ibu. Tinggi nya pendidikan ku tidak akan pernah bisa melebihi dengan kekuatan-kekuatan yang oranag tua ku miliki. mereka mampu menjadi apa saja untuk anaknya. Ayahku pernah berkata " Bapak Dan ibu ingin kamu bisa lebih dari bapak dan ibu" Akan ku kabulkan dengan sikap pekerja keras seperti layak nya ayah dalam bekerja mencari nafkah. Dan sikap sabar seperti ibu bagaimana bisa menyelesaikan semua kewajiban nya dengan hati yang tenang.

Ayah dan ibu lah binar dan batara bagi diri ini, beribu kata yang telah engkau ucapkan, beribu cinta yang telah engkau berikan, beribu kasih yang telah engkau curahkan hanya untuk anak nya. Terima kasih ayah dan ibu. Seandainya kalian tahu betapa sulit mimpi ini untuk ku raih, betapa berat semua ini untuk ku lalui, doa kalian lah yang membuat ku hingga sekarang ini bertahan walau terasa amat sulit. "Pemandangan paling indah dibawah bentangan langit berbintang adalah melihat ayah dan ibu yang bahagia".


SELAMAT MEMBACA


Rabu, 19 Oktober 2022

TUGAS MATA KULIAH PENULISAN KARYA TULIS ILMIAH

 Karya Tulis Ilmiah

A. Definisi karya tulis ilmiah pendapat pribadi

Karya tulis ilmiah ialah sebuah gagasan atau pun pemikiran yang dimana dilakukanya sebuah kegiatan penelitian untuk memperoleh sebuah pengetahuan yang kemudian dapat kita buat berupa sebuah karya tulis ilmiah.

B.Definisi karya tulis ilmiah pendapat pakar
  • Jones
Karya Ilmiah merupakan karangan ilmiah yang ditunjukkan untuk masyarakat tertentu ataupun profesional yang biasanya bersifat karya ilmiah tinggi.
  • Eko Susilo M
Karya Ilmiah merupakan suatu tulisan ataupun karangan yang didapatkan sesuai dengan sifat keilmuanya yang didasari dari berbagai hasil pengamatan penelitian dan peninjauan terhadap bidang ilmu tertentu, dan memperhatikan sistematika.
  • Brotowidjoyo
Karya Ilmiah merupakan Karangan ilmu pengetahuan yang menampilkan fakta. dan dibuat dengan menggunakan Metodologi penulisan yang baik dan benar.




Senin, 03 Oktober 2022

SI BUNGSU JADI SI SULUNG


 Assallamuallaikum wr.wb

salam kenal saya Hanifa jumpa lagi di cerita kedua Hanifa,disini Hanifa mau cerita perjalanan hidup ketika melangkah menuju dewasa Hanifa.Setelah 3 tahun hanifa menuntut ilmu di MA al imam abi yazid al basthomiy setelah kelulusan saya menjadi pengangguran beberapa bulan sambil menunggu masuk kuliah.lama-lama saya merasa bosan dengan kegiatan pengangguran saya ini yang hanya bekerja membersihkan rumah ibarat istri tanpa seorang suami.saya berniat untuk mencari pekerjaan mencari informasi sana sini, masukan lamaran ke beberapa sekolah dan akhirnya saya keterima untuk menjadi guru di TK dan TPQ Nurul Quran Dumai.Sekitar 2 bulan berlangsung saya bekerja disana hari-hari bersama anak-anak mereka yang selalu membuat saya tertawa,kesal,banyak bersabar tapi itu lah hiburan bagi kami melihat tingkah laku mereka yang beragam.Di situ juga saya belajar di situ saya menjadi guru,teman, murid,itu yang membuat saya nyaman bekerja disana.Masuk bulan ketiga informasi-informasi dari kampus sudah beredar di bulan ini saya banyak ambil cuti kerjaan banyak tertinggal.Diakhir bulan ketiga ini kami membuat acara masak-masak bersama semua guru dan dihari itu juga hari terakhir berkumpul dengan mereka,saya di off kan bekerja untuk beberapa saat ini tapi saya tetap bisa lanjut mengejar target saya dalam belajar disana.pagi ketika hari pertama tidak bekerja saya rindu dengan anak-anak ,namun apa boleh buat semua sudah tiada,dan inilah yang menjadi beban pikiran saya.Hati senang bisa memulai membantu orang tua namun kini sudah berakhir dan kembali lagi semua ini allah yang menentukan.allah memiliki maksud tersendiri.Disini saya mungkin diminta fokus untuk kuliah,namun orang tua memberi saran saya untuk mencari kerja lain ada beberapa tanggungan yang harus saya selesaikan,inilah saya sibungsu yang dituntut untuk kuat.Ada sebuah motivasi dari salah satu kawan saya apa kata beliau"Gambar lah rencana mu dengan sebuah pensil!Namun berikanlah penghapusnya pada allah ta'ala Dan Relakanlah dia dalam menghapus bagian-bagian yang salah dan menggantikannya dengan rencana nya yang  indah dalam hidupmu".Mungkin disini allah sudah menghapus bagian-bagian tersebut dan untuk rencana kedepan nya allah masih merahasiakan nya dari saya.Pesan Dari saya Julukan SiBungsu paling dimanja itu sudah tiada maka dari itu untuk anak bungsu semangat dan untuk semua semangat apabila sudah melangkah ke kehidupan dewasa kamu harus kuat,



BANYAK PEMIMPIN DI KAMPUS SANG PEMIMPIN


INSTITUT AGAMA ISLAM TAFAQQUH FIDDIN DUMAI

Assallamuallaikum wr.wb. teman-teman,saya mahasiswa dari kampus IAITF(Institut agama islam tafaqquh fiddin dumai),saya Hanifa mau menceritakan sedikit pengalaman pertama masuk kampus nya sang pemimpin ini.untuk pembaca blog Hanifa ini terima kasih banyak sudah mau singgah untuk membacanya.Hanifa dulunya alumni Mts yamas Dumai dan Ma al imam abi yazid al basthomiy,jadi selang berapa minggu sebelum mulai kuliah Hanifa diberatkan oleh kedua pilihan Hanifa lanjut kuliah di IAITF ini atau di UT yang berada dijakarta.Datang nya masalah itu Hanifa berdoa minta petunjuk dan akhirnya petunjuk dari allah dan menuntun Hanifa ke kampus ini.Hanifa mengambil Fakultas Tarbiyah prodi PAI(pendidikan agama islam).karena sejak kecil walaupun awalnya sekedar ikut ikutan dulu cita cita Hanifa ingin menjadi Guru.Awal masuk kampus ini kita melewati beberapa tahap seperti:
  1. Tes
  2. Matrikulasi
  3. Pkkmb
  4. Kuliah umum
  5. MBM
Dari kelima Tahap ini kita bisa mulai banyak teman dari mana saja,setelah kelima tahap ini baru kami memasuki hari pertama kuliah,untuk minggu pertama kami masih aman hanya sekedar pengenalan,minggu pertama masih full senyum,berjalan hari demi hari memasuki minggu kedua yang tadi nya full senyum jadi full pusing. Yang namanya ingin menjadi seorang pemimpin siap untuk menerima semua masukan siap untuk berjuang dan siap untuk lelah namun tetap semangat demi hasil yang baik.lalu untuk pilihan yang kampus UT tadi nya insyaallah Hanifa siap mengikhlaskan dan melepaskan nya,karena Hanifa selalu ingat pesan guru Hanifa dulu" Kalau allah mengatakan kamu bisa pasti bisa tetapi kalau allah mengatakan kamu gagal kamu gagal tapi dibalik semua itu allah ada rencana tersendiri" sama hal nya dengan ini kalau allah bilang Hanifa disini allah punya rencana tersendiri.Sekian cerita hanifa Assallamuallaikum wr.wb


TERIMA KASIH


Tugas Matkul Ilmu Komunikasi

 Berkata-Kata Yang Baik Dalam berkomunikasi diharapkan bagi komunikan  Memberikan informasi apa pun itu dengan perkataan yang baik banyak se...